Kamis, 10 Maret 2016

17.09 -

Bunda Maria


Dari Maria kita belajar untuk menyerahkan segala hal kepada kehendak Allah. Dari Maria kita belajar untuk percaya ketika semua harapan sirna. dari Maria kita belajar untuk mempercayai Putra-Nya dan Kristus Putra Allah (St. Yohanes Paulus II).




Doa Rosario bukan berdoa kepada Bunda Maria tetapi berdoa bersama Bunda Maria menuju Yesus.

Rosario Suci merupakan akar dan gudang berkat yang tak terhitung jumlahnya, karena melalui Rosario Suci orang-orang berdosa diampunijiwa-jiwa yang dahaga disegarkanmereka yang terbelenggu akan dilepaskan ikatannyamereka yang menangis akan menemukan kebahagiaanmereka yang dicobai akan menemukan kebahagiaanmereka yang miskin mendapatkan bantuanhidup keagamaan diperbaharuimereka yang bodoh diajarmanusia belajar mengatasi keangkuhannyaorang mati (jiwa-jiwa yang kudus) dihapus penderitaannya (St. Louis de Montfort).











Barangsiapa tidak percaya bahwa Bunda Maria adalah Bunda Allahmaka ia adalah orang asing bagi AllahSebab Bunda Maria bukan semata-mata saluran, melainkan Kristus sungguh-sungguh terbentuk di dalam rahim Maria secara ilahi (karena tanpa campur tangan manusia), namun juga manusiawi (karena mengikuti hukum alam(St. Gregorius dari Nazianze).

Dan demikianlah kita dapat berharap bahwa mereka yang renungkan teladan mulia yang diberikan Bunda Maria kepada kita, dapat menjadi semakin yakin akan nilai kehidupan manusia yang dicurahkan untuk melaksanakan kehendak Allah Bapa dan untuk membawa kebaikan kepada sesama ... di dalam cara yang agung ini, semua orang dapat dengan jelas melihat kepada tujuan akhir yang demikian luhur, yang ditentukan bagi tubuh dan jiwa kita. Akhirnya, adalah harapan kami bahwa kepercayaan akan pengangkatan tubuh Maria ke Sorga akan membuat kepercayaan kita akan kebangkitan tubuh kita sendiri menjadi lebih kuat dan menjadikannya menjadi lebih berdaya guna (Munificentissimus Deus, 42). 



kirimkan ke


pengagum.pengikut.blogspot.com