Minggu, 29 Januari 2017

03.09 -

Dua tiga orang berkumpul dalam nama-Nya kuasa Allah terjadi



Ketika kehidupan rohani kita semakin bertumbuh mendekati persatuan dengan Allah, ada banyak hal yang disingkapkannya pada kita, salah satunya adalah dosa yang tersembunyi, yang tidak pernah kita pikirkan yaitu “orang lain berbuat dosa karena saya” 

Contoh: saya membuat seseorang tersinggung lalu dia membenci saya. Benci itu suatu dosa. Jadi, saya ikut berdosa karena menyebabkan orang lain berdosa.

Janganlah engkau membenci saudaramu di dalam hatimutetapi engkau harus berterus terang menegor orang sesamamu dan janganlah engkau mendatangkan dosa kepada dirimu sendiri karena dia (Im 19:17)

Kehidupan kristen tidak akan berjalan, jika tidak ada keterbukaan dan kesepakatan di dalam dua atau tiga orang

Marilah kita belajar dari Mat 18:15-20

Apabila saudaramu berbuat dosa, tegorlah dia di bawah empat mata. Jika ia mendengarkan nasehatmu engkau telah mendapatkannya kembali 

» Ketika kita tidak merasa nyaman, sekecil apa pun persoalannya, kita harus mengungkapkannya secara empat mata. Kalau kita tidak mengungkapkan, maka kita bisa membenci orang itu dalam hati dan dia bisa juga membangun kebencian di dalam hatinya. 

Jadi, mulailah membangun komunikasi dan berusahalah saling terbuka dengan berbicara empat mata supaya terjadi rekonsiliasi. Dua orang yang berada dalam keselarasan sanggup melawan dosa.

Jika ia tidak mendengarkan engkau, bawalah seorang atau dua orang lagi, supaya atas keterangan dua atau tiga saksi, perkara itu tidak disangsikan 

» Satu orang saksi saja tidak dapat menggugat seseorang mengenai perkara kesalahan apa pun atau dosa apa pun yang mungkin dilakukannya; baru atas keterangan dua atau tiga orang saksi perkara itu tidak disangsikan (Ul 19:15).

Jika ia tidak mau mendengarkan mereka, sampaikanlah soalnya kepada jemaat. Dan jika ia tidak mau juga mendengarkan jemaat, pandanglah dia sebagai seorang yang tidak mengenal Allah atau seorang pemungut cukai 

» cara menangani masalah dosa di tengah-tengah orang Kristen.

Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya apa yang kamu ikat di dunia ini akan terikat di sorga dan apa yang kamu lepaskan di dunia ini akan terlepas di sorga 

» contoh: marah - Apabila kamu menjadi marah, janganlah kamu berbuat dosa, janganlah matahari terbenam, sebelum padam amarahmu (Ef 4:26 – melepas amarah).

Dan lagi Aku berkata kepadamu: Jika dua orang dari padamu di dunia ini sepakat meminta apa pun juga, permintaan mereka itu akan dikabulkan oleh Bapa-Ku yang di sorga 

» Allah mempercayakan kemenangannya kepada dua atau tiga orang yang hendak bersama-sama di dalam kesatuan rohani dalam komunitas. 

Komunitas adalah kesatuan rohani di mana dua atau tiga orang bersama-sama berserah dan taat kepada Allah menjalankan tugas Allah dan di sana terdapat rahasia kuasa Allah. 

Jika ada kesatuan rohani, maka apapun yang kita minta tentunya sesuai dengan kehendak Allah, karena Roh Allah yang mendorong kesepakatan itu. 

Kuasa Allah bekerja jauh lebih besar melalui dua atau tiga orang daripada melalui satu orang (Ul 32:30 - Satu orang dapat mengejar seribu orang, dan dua orang dapat membuat lari sepuluh ribu orang). Hukum Tuhan berbeda dengan hukum dunia: 1 => 1000; 2 => 10.000.

Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam nama-Ku, di situ Aku ada di tengah-tengah mereka 

» Tuhan tahu kelemahan manusia, maka Dia memberikan jumlah minimal. Hadirat Allah akan dianugerahkan secara khusus kepada kesatuan kasih antara dua atau tiga orang. Tuhan mau hubungan rohani yang akrab sehingga persahabatan melebihi saudara.

(Sumber: Warta KPI TL No.104/XII/2012 » Renungan KPI TL tgl 25 Oktober 2012, Dra Yovita Baskoro, MM).