Minggu, 29 Januari 2017

03.19 -

Curahkan isi hati anda




Pernahkah anda memperhatikan bahwa saat berdoa, kita cenderung menceritakan berbagai hal menyenangkan kepada Allah? Kita cenderung mengucapkan doa-doa yang menyenangkan, baik dan sopan kepada Allah (Luk 18:11-12), kemudian kita mengeluh dan mengadu kepada orang lain.

Jika saja kita mau mencurahkan isi hati kita kepada-Nya dengan segala kejujuran, maka kita tidak akan menanggung semua beban kita sendiri, atau menanggungkan beban kita kepada orang lain, sebaliknya, kita akan belajar arti mendapatkan perlindungan di dalam Allah.

Apakah anda merasa tertekan dan kuatir hari ini?

Percayalah kepada-Nya setiap waktu, curahkanlah isi hatimu di hadapanNya; Allah ialah tempat perlindungan (Mzm 62:9).

Curahkanlah isi hatimu di hadapan Tuhan (Rat 2:19).

Allah berkenan akan kebenaran dalam batin (Mzm 51:8).

(Sumber: Warta KPI TL No.104/XII/2012 » Don’t’t Give Up, Darlene Sala).