Kamis, 31 Januari 2019

03.55 -

Mrk 3:7-12

Sarapan Pagi
Agar Jiwa Kita Disegarkan Oleh-Nya


Firman yang tertanam di dalam hatimu
yang berkuasa menyelamatkan jiwamu.
(Yak 1:21)


Penanggalan liturgi

Kamis, 24 Januari 2019: Pw St. Fransiskus dari Sales, Uskup, Pujangga - Tahun C/I (Putih)
Bacaan: Ibr 7:25 - 8:6; Mzm 40:7-8a, 8b-9, 10, 17; Mrk 3:7-12; RUybs.)


1. Mengandalkan Tuhan

Kemudian Yesus dengan murid-murid-Nya menyingkir ke danau, dan banyak orang dari Galilea mengikuti-Nya. Juga dari Yudea, dari Yerusalem, dari Idumea, dari seberang Yordan, dan dari daerah Tirus dan Sidon datang banyak orang kepada-Nya, sesudah mereka mendengar segala yang dilakukan-Nya.

Ia menyuruh murid-murid-Nya menyediakan sebuah perahu bagi-Nya karena orang banyak itu, supaya mereka jangan sampai menghimpit-Nya. Sebab (*) Ia menyembuhkan banyak orang, sehingga semua penderita penyakit berdesak-desakan kepada-Nya hendak menjamah-Nya. 

Renungan:

Tak seorang pun di dunia ini yang terbebas dari masalah dan pergumulan. Oleh karena itu, ketika seseorang menghadapi persoalan hidup, maka yang terpenting ialah bagaimana cara mengatasinya.

Sebagai orang beriman, kita memiliki iman, percaya bahwa Yesus Kristus adalah Tuhan yang Mahakuasa, yang berkuasa mengatasi semua persoalan kita, maka semua persoalan kita pasti dapat diatasi-Nya jika kita berserah pada-Nya (*).

Iman dan harapan inilah yang membuat kita lebih dewasa dalam menghadapi setiap persoalan hidup di dunia ini.

Tuhan Yesus memberkati.