Pages

Jumat, 13 Januari 2017

Menarik dengan dua dayung



Seorang Skotlandia yang sudah tua mengisi masa tuanya dengan bekerja sebagai seorang yang menjalankan sebuah perahu dayung kecil untuk mengangkut penumpang menyeberangi sebuah sungai. Perahu dayung itu hanya bisa memuat 3 orang penumpang. 

Suatu hari ada 2 orang penumpang yang secara kebetulan mempunyai tujuan yang sama. Seorang penumpang adalah pengusaha dan seorang penumpang lagi adalah rohaniawan. 

Beberapa menit setelah duduk dalam perahu itu, mereka terlibat pembicaraan yang cukup serius. “Seharusnya semua orang Kristen bekerja dengan keras untuk mencukupi kebutuhan masing-masing, supaya memberkati dunia,” kata sang pengusaha. 

Sang rohaniawan mendebat: “Tidak, yang dipentingkan adalah beriman kepada Tuhan Yesus.” Mereka berdebat sangat seru hingga sesuatu menghentikan perdebatan itu. 

Tanpa sengaja kedua orang itu menatap kedua dayung yang dipakai oleh orang tua itu. Orang tua yang baik itu telah memahat kedua dayungnya dengan masing-masing sebuah kata. S

atu dayungnya dipahat dengan tulisan “iman”, dan di atas dayung yang lain tulisan, “bekerja”. Keingintahuan membawa kedua penumpang itu untuk bertanya apa arti semuanya itu. 

Orang tua itu sangat gembira karena mempunyai kesempatan untuk bersaksi, dan ia berkata: “Saya akan menunjukkan sesuatu kepada kalian.” 

Ia meletakkan satu dayungnya dan memakai dayung yang lain yang ada tulisannyabekerja”. Perahu itu memang bergerak, tetapi perahu itu hanya bisa berputar-putar

Kemudian dia meletakkan dayung itu dan mulai memakai dayung yang satu yang ada tulisannyaiman”, dan perahu dayung kecil itu pun berputar-putar kembali

Lalu orang tua tersebut mengambil kedua dayung yang bertuliskan “iman” dan “bekerja” tersebut, dan memakainya secara bersama-sama. Perahu itu melaju dengan cepat di atas air

Lalu, bapak tua itu menerangkan kepada kedua penumpang itu: “Kamu lihat, bahwa seperti itulah jalan hidup orang Kristen. Jika kita bekerja tanpa iman itu berarti sia-sia, dan iman tanpa bekerja kamu juga tidak memperoleh apa-apa. Tetapi iman dan bekerja yang digunakan bersama-sama akan berguna untuk keselamatan, pertumbuhan dan berkat.”



(Sumber: Warta KPI TL No. 94/II/2012 » Menarik Dengan Dua Dayung, Mansor September 2003 No. 66 Tahun VI).