Seringkali kita mau tahu arti hidup ini. Janganlah bertanya kepada pengalaman diri sendiri, tapi tanyalah pada Dia yang memberi hidup/yang menciptakan/yang menyediakan sarana.
Hidup sejati
1. Kita diciptakan dari debu tanah (Kej 2:7) – hidup itu bukan hanya sekedar sandiwara/kebetulan/perjuangan, tetapi pertama-tama hidup mengingatkan bahwa diri kita hanyalah debu (sangat terbatas) - meskipun cantik/kaya, tidak ada apa-apanya di hadapan Tuhan.
2. Diberi hidup oleh Allah (Kej 2:7) – meskipun berasal dari debu tanah tapi ada Roh Allah (kemuliaan Allah); kita dicintai Tuhan dan diangkat menjadi makhluk hidup.
3.Diciptakan menurut gambar dan rupa Allah (Kej 1:26-28) – untuk memancarkan kemuliaan/wajah Allah pada dunia, entah itu cacat/lengkap/bagus/buruk (Yoh 9:3).
4. Untuk memancarkan karya dan kebaikan Allah kepada dunia – belas kasih, kemurahan, kerndahan hati, kelemahlembutan dan kesabaran (Kej 1:29-31; Kol 3:12-17).