Hidup kudus dan sempurna di hadapan Tuhan.
Misi :
1. Menjadikan Sabda Allah sebagai pedoman hidup sehari-hari
Misi :
1. Menjadikan Sabda Allah sebagai pedoman hidup sehari-hari
2. Mengambil bagian secara aktif dalam hidup menggereja.
3. Membangun kehidupan rohani dan membuka diri untuk dibentuk Tuhan bersama keluarga.
4. Mencintai Yesus yang ada dalam diri sesama.
3. Membangun kehidupan rohani dan membuka diri untuk dibentuk Tuhan bersama keluarga.
4. Mencintai Yesus yang ada dalam diri sesama.
Makna Logo KPI TL
Lingkaran – melambangkan persekutuan/communio.
Salib – semangat Yesus Kristus.
Tulisan TL – semangat hidup Theresia Lisieux.
Kitab Suci – sebagai pedoman hidup.
Bintang – kesaksian.
Warna biru pada bintang – melambangkan pengharapan.
Secara singkat dapat dirumuskan sebagai berikut:
Dengan mengangkat Theresia Lisieux sebagai pelindung, KPI TL mau mendapatkan rahmat Tuhan, berkat dan perlindungan-Nya dengan perantaraan Theresia Lisieux.
Teladan semangat hidup Theresia Lisieux, yaitu:
Kitab Suci sebagai harta terbesar. Ia menghayati sabda Tuhan dalam kenyataan hidupnya sehari-hari.
Ia membangun sebuah keselarasan hidup yang indah dengan sesama, karena hidupnya telah dikuasai oleh Yesus, sang Sabda. Theresia melihat Yesus sendiri hadir dalam lubuk hati sesamanya.
Ia menyerahkan dirinya seutuhnya kepada kehendak dan rencana Tuhan sendiri.
Ia sadar tak mungkin menjadi ”besar”, maka ia ”menerima diri” apa adanya.
Bersamaan dengan itu, ia menemukan sebuah jalan kecil menuju kekudusan dan kesempurnaan di hadapan Allah.
Sebagai anggota KPI TL dituntut untuk meneladan semangat hidup Theresia Lisieux, dengan memberikan kesaksian hidup dan memberikan pengharapan pada setiap orang yang dijumpai.